PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM PERNAFASAN KELAS XI DI SMAN 2 KLUET UTARA
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya penerapan model pembelajaran yang sesuai dengan materi pembelajaran sehingga terdapat beberapa siswa yang kurang aktif dan tidak memahami selama proses pembelajaran berlangsung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keaktifan dan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Sistem Pernapasan kelas XI di SMAN 2 Kluet Utara. Rancangan penelitian ini adalah pre-eksperimen dengan desain one group pre-test dan post-test. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling. Sampel yang digunakan yaitu siswa kelas IX IPA 1 dengan jumlah siswa 18 orang.Teknik pengumpulan data menggunakan keaktifan belajar dinilai dengan observasi yang terdiri dari lembar observasi, dan untuk hasil belajar siswa dilakukan tes dengan berupa soal pre-tes dan post-tes. Hasil analisis menunjukkan bahwa rata-rata persentase keaktifan belajar memperoleh nilai 77% dengan kriteria tinggi dan terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata pre-test 50 sedangkan nilai post-test yaitu 85. Berdasarkan uji-t diperoleh thitung = 8,9 dan ttabel = 1,73 dengan taraf signifikan α = 0,05. Maka dari hasil perhitungan tersebut diperoleh nilai thitung lebih besar dari ttabel (thitung ≥ 8,9 ttabel = 1,73) sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Maka disimpulkan bahwa penerapan Model Discovery Learning menjadikan siswa lebih aktif ketikapembelajaran dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Sistem Pernapasan Manusia.
Full Text:
PDFReferences
Fadhillah. (2014). Implementasi Kurikulum 2013 Dalam Pembelajaran SD/MI,
SMS/MTS & SMA. Yogyakarta: AR-RUZZ Media. h.16
Mulyono. (2001). Aktivitas Belajar. Bandung: Yrama. H.45
Naila Wulansari. (2019). “Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Dengan Alat Peraga Sederhana Terhadap Kemamuan Metakognitif”. Jurnal Pendidikan dan Biologi. Vol.11. No.1. h.30
Nana Sudjana dan Ahmad Rivai. (2001). Media Pengajaran. Bandung: Sinar Baru. h. 14
Nurhayati. (2020). Meningkatkan Keaktifan Siswa Dalam Pembelajaran Daring Melalui Media Game Edukasi Quiziz Pada Masa Pencegahan Penyebaran Covid19. Journal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan. Vol.7. No.3. h.20
Oemar Hamalik. (2007). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara. H.30
Yamin Martinis. (2010). Kiat Membelajarkan Siswa. (Jakarta : Gaung Parsada Press. H.75
Willis. (2006). Teori-Teori Belajar Dan Pembelajaran. Bandung: PT. Gelora Aksara Pratama. H.79
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v10i1.13570
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v10i2.13570.g7274
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN : 2828-1675
Email : [email protected]
Prosiding Seminar Nasional Biotik : is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License / CC BY-SA 4.0