STRATIFIKASI DAN MODEL ARSITEKTUR POHON DI KAWASAN HUTAN SEKUNDER PEGUNUNGAN DEUDAP PULO ACEH KABUPATEN ACEH
Abstract
Kawasan hutan sekunder pegunungan desa Deudap Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar merupakan tempat dilakukannya penelitian tentang “Stratifikasi dan Model Arsitektur Pohon di Kawasan Hutan Sekunder Pegunungan Deudap Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar” pada bulan April 2017. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran komposisi vertikal dan horizontal dari suatu vegetasi, sehingga dapat memberikan informasi mengenai struktur stratifikasi vegetasi, dinamika pohon dan kondisi ekologinya. Pengambilan data diperoleh dengan menggunakan metode Transek (Line Transect). Hasil penelitian diketahui bahwa kawasan hutan sekunder Desa Deudap Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar memiliki berbagai jenis tumbuhan berdasarkan pengamatan materi profil arsitektur terdapat 70 spesies tumbuhan yang didominasi oleh spesies Terminalia catappa atau pohon ketapang dan Aquilaria malaccensis atau gaharu serta model arsitektur pohon yang merupakan bangunan suatu pohon sebagai hasil dari pertumbuhan yang paling dominan yaitu model rauh. Struktur vertikal ekosistem hutan membentuk stratifikasi di dalam kawasan hutan sekunder yaitu stratum c yang terdiri dari pohon-pohon dengan tinggi 4-20 meter, banyak percabangan dan tersusun rapat.
Full Text:
PDFReferences
Arrijani. 2006. Model arsitektur pohon pada Hulu DAS Cianjur Zona Sub-Montana Taman Nasional gunung Gede Pangrango, Disertasi. Bogor: Institut Pertanian Bogor.
Ashton, P.S., and P. Hall. 1992. “Comparisons of structure among mixed dipterocarp forests of north-western Borneo”. Journal of Ecology.
Baker, P.J and J.S. Wilson. 2000. A quantitative technique for the indentification of canopy stratifikasi in tropical and temperate forests, Forests Ecology and Management.
Euwise, W. 1980. Pengantar Ekologi Tropis. Jakarta: Djambatan.
Halle, F. dan R.A.A. Oldeman. 1975. An Essay on the Architecture and Dynamics of Growth of Tropical Trees. Penerbit University Malaya, Kuala Lumpur Malaysia.
Syafei. 2009. Ilmu Ekologi. Jakarta: Erlangga.
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v6i1.4256
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v6i1.4256.g2792
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN : 2828-1675
Email : [email protected]
Prosiding Seminar Nasional Biotik : is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License / CC BY-SA 4.0